Source: Justin Hong
Tempat wisata di Magelang, mungkin banyak yang berpikir hanya ada Candi Borobudur. Padahal masih ada tempat wisata lainnya yang sangat indah dan menunjukkan betapa kayanya negeri ini.
Magelang merupakan suatu daerah di Jawa Tengah. Udaranya sejuk walaupun seringkali cuacanya terik. Di Magelang ini menyimpan banyak budaya dan tatakrama Jawa yang masih kental sehingga bisa menjadi tempat wisata edukasi bagi Anda ataupun keluarga. Dan berikut ini 10 tempat wisata di Magelang yang perlu Anda ketahui dan kunjungi:
1. Punthuk Setumbu
Source: Badroe Zaman
Ingin menikmati keindahan Candi Borobudur di pagi hari? Di mana kabut masih menutupi sebagian candi dan cahaya matahari keemasan semakin menjadikan candi terlihat gagah serta indah? Maka Anda wajib datang ke Punthuk Setumbu.
Punthuk Setumbu terletak di Dusun Kerahan, Desa Karangrejo, Borobudur, dan berupa bukit setinggi 400 meter dpl yang dulunya ladang penduduk. Untuk mencapai lokasi ini, Anda harus menempuh jalur pendakian selama 15 menit dari kaki bukit.
Information
- Name : Punthuk Setumbu
- Address: Jl.Borobudur Ngadiharjo KM3, Kurahan, Karangrejo, Borobudur, Karangrejo, Borobudur, Magelang
- Price: Rp 5.000
- Opening Hour: 03.30 – 17.30 WIB
2. Candi Borobudur
Source: Jim Maes
Siapa yang tidak kenal dengan candi yang masuk dalam satu dari tujuh keajaiban alam ini. Candi ini merupakan tempat di mana jutaan umat Budha dari seluruh dunia berkumpul saat merayakan Hari Raya Waisak.
Candi ini juga dikenal sebagai monumen Budha terbesari di dunia. Lengkap dengan nilai sejarah tinggi dan diakui dunia. Di sini juga Anda bisa menikmati ribuan panel relief yang terpahat di sepanjang dinding candi dan menceritakan tiga tingkatan kehidupan Budha (Kamadhatu, Rupadhatu, dan Arupadhatu).
Information
- Name : Candi Boroudur
- Address: Jl. Badrawati, Borobudur, Magelang, Jawa Tengah
- Price: Rp 12.500 – Rp 30.000
- Access:Dari bandara Adisucipto naik Trans Jogya menuju Terminal Jombor Slema, lalu dari Terminal Jombol naik bus menuju Candi Borobudur.
- Opening Hour: 06.00 – 17.00 WIB
3. Gereja Ayam
https://www.instagram.com/p/BQxI2ZqjDBC/
Gereja ini memiliki bentuk menyerupai ayam sehingga diberinama Gereja Ayam. Padahal bangunan ini sebenarnya bukan dibuat menyerupai ayam, melainkan burung merpati. Namun hasilnya bangunan malah menyerupai ayam yang sedang duduk lengkap dengan mahkota kecil di kepalanya.
Keunikan bangunan ini menarik wisatawan untuk berkunjung. Ditambah lagi keindahan alam sekitarnya yang masih asri. Menjadikan Gereja Ayam sebagai destinasi favorit para wisatawan.
Information
- Name : Gereja Ayam
- Address: Gombong Kembanglimus, Parkiran Resmi Di Desa Gombong (Ada Fasilitas Jeep), Karangrejo, Borobudur, Magelang
- Price: Rp 5.000 – Rp 10.000
- Access: Gombong Kembanglimus, Parkiran Resmi Di Desa Gombong (Ada Fasilitas Jeep), Karangrejo, Borobudur, Magelang
- Opening Hour: 05.00 – 17.00 WIB
4. Ketep Pass
Source: Nurudin Jauhari
Tempat wisata satu ini bisa menjadi tempat wisata edukasi, penelitian maupun rekreasi loh. Terletak di Desa Ketep, Kecamatan Sawangan, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, di sini Anda bisa melihat keindahan gunung Merapi dan Merbabu.
Selain bisa menikmati indahnya pemandangan alam. Anda juga bisa menonton film dokumenter aktivitas gunung Merapi dari tahun ke tahun.
Information
- Name : Ketep Pass
- Address: Jl. Ketep, Ketep, Sawangan, Magelang, Jawa Tengah 56481
- Price: Free
- Opening Hour: 08.00 – 23.00 WIB
5. Taman Kyai Langgeng
https://www.instagram.com/p/BPO12N_DFuY/
Biasa disebut juga dengan taman bunga. Taman ini menjadi taman terbesar yang ada di Magelang dengan luas sekitar 27 hektar. Saat berkunjung ke taman ini Anda mungkin akan merasa seperti berkunjung ke kebun binatang.
Tidak heran karena di taman ini selain banyak ditanamani bunga juga ada beberapa hewan. Di sini juga Anda bisa melihat keindahan rumah joglo, rumah apung, naik komedi putar hingga becak air.
Information
- Name : Taman Kyai Langgeng
- Address: Jalan Cempaka No. 6, Magelang Tengah, Kemirirejo, Magelang Tengah, Kota Magelang
- Price: Rp 5.000 – Rp 15.000
- Opening Hour: 08.00 – 16.30 WIB
6. Candi Umbul
https://www.instagram.com/p/BQmww7fhNnl/
Candi Umbul ini tidak hanya candi loh. Di sini Anda bisa menikmati pemandian air panas yang dibangun sejak wangsa Syailendra. Candi Umbul dinamai Umbul karena adanya sumber air yang muncul lengkap dengan gelembung-gelembung dari dasar kolam.
Kolam di pemandian Candi Umbul ada dua. Kolam pertama merupakan kolam berisi sumber mata air panas dan mengandung belerang. Sedangkan kolam kedua berisi air biasa. Pada jamannya, pemandian ini merupakan tempat mandinya putra dan putri bangsawan.
Information
- Name : Candi Umbul
- Address:Jalan Candi Umbul, Grabag, Kartoharjo, Grabag, Magelang
- Price: Rp 10.000 – Rp 20.000
- Opening Hour: 07.00 – 17.00 WIB
7. Pecinan Magelang
Source: Alex Santosa
Ingin menikmati suasana Pecinan di Magelang? Maka Anda bisa mengunjungi jalan Pemuda atau lebih dikenal sebagai Malioboro-nya Magelang.
Di sini dikenal sebagai pusat perbelanjaan sekaligus bisnis kota Magelang. Bagi And ayang sednag mencari oleh-oleh ataupun barang khas Magelang, maka bisa menyempatkan diri berkunjung ke Pecinan Magelang ini.
Information
- Name : Pecinan Magelang
- Address: Jl Pemuda, Magelang
- Price:Free
- Opening Hour: 05.00 – 24.00 WIB
8. Alun-alun Kota Magelang
Source: Rollan Budi
Hampir sama seperti alun-alun di kota lainnya di Indonesia. Namun uniknya di sini Anda bisa melihat indahnya kerukunan agama. Mengingat terdapat rumah peribadatan untuk agama Islam, Kristen, Konhuchu di sekitar alun-alun ini.
Bahkan Anda bisa menikmati keindahan gunung merapi dan merbabu dari taman di alun-alun ini. Ditambah lagi udaranya yang sejuk dan lingkungannya yang bersih.
Information
- Name : Alun-alun Magelang
- Address: Jalan Ahmad Yani
- Price: Free
- Access: Jalan Ahmad Yani & Jalan Tentara Pelajar
- Opening Hour: 24 hours
9. Gunung Andong
https://www.instagram.com/p/BQmww7fhNnl/
Gunung Andong bisa dibilang unik karena bentuknya seperti perisai. Gunung Andong pun ramah bagi pengunjung, khususnya bagi pendaki pemula. Memiliki tinggi 1.726 mdpl dan hanya dibutuhkan waktu 1,5 jam untuk sampai di puncaknya.
Walaupun cukup melelahkan, namun pemandangan dari atas gunung sangat menakjubkan. Bahkan Anda bisa berkemah di gunung ini.
Information
- Name : Gunung Andong
- Address: Di antara Ngablak dan Tlogorjo, Grabag
- Price: Rp 5.000
- Access: Dusun Sawit
- Opening Hour: 03.30 – 17.30 WIB
10. Desa Candirejo
Source: Eko Susanto
Ingin menikmati suasana desa dan masih kentalnya adat budaya Jawa? Maka Anda bisa menghabiskan waktu di Desa Candirejo, Magelang. Di desa ini warganya sangat ramah namun memang untuk berkomunikasi harus menggunakan bahasa Jawa, walaupun ada beberapa yang bisa berbahasa Indonesia.
Selain bisa menikmati indahnya suasana desa, Anda pun bisa menyaksikan tradisi daerahnya yang unik. Mulai dari Nyadran, Sedekah Bumi, hingga Wayangan. Di sini juga Anda bisa menemukan industri rumahan berupa kerajinan pandan dan bambu.
Information
- Name : Desa Candirejo
- Address: Desa Candirejo Kecamatan Borobudur Kabupaten / Kota Kab. Magelang
- Price: Free
- Access: Menuju Candi Borobodur
- Opening Hour: 05.00 – 17.00 WIB
Tempat wisata di Magelang ini perlu Anda masukkan dalam daftar tempat wisata yang harus dikunjungi. Selain akses ke Magelang cukup mudah, biaya yang dikeluarkan pun tidak terlalu mahal.