10 Makanan Khas Surabaya Terbaik dan Wajib Dicoba

By |2018-11-08T01:55:50+09:00January 25th, 2017|Culinary|Comments Off on 10 Makanan Khas Surabaya Terbaik dan Wajib Dicoba

Source: sorcel

Membahas tentang kuliner Indonesia memang takkan ada habisnya. Setiap daerah mempunyai makanan khas masing-masing, tak terkecuali Surabaya. Daerah paling timur di Pulau Jawa ini menyimpan beragam makanan khas yang sangat menggoyang lidah. Berikut adalah 10 makanan khas surabaya yang wajib Anda ketahui dan wajib Anda coba saat berkunjung ke sana.

1. Rujak Cingur

https://www.instagram.com/p/BPhS2SuBd2y/?hl=en

Cingur atau hidung kerbau disulap menjadi makanan super lezat oleh arek-arek Suroboyo. Umumnya, rujak adalah campuran buah dengan bumbu pedas. Tapi rujak cingur ini adalah perpaduan cingur, sayuran, buah-buahan dan bumbu petis. Campuran yang seirng digunakan adalah lontong, kangkung, tempe, mangga dan nanas. Bumbu petis dengan campuran kacang merah, udang, cabai dan gula merah siap menyiram cingur dan campurannya menjadi sebuah makanan yang super lezat. Saking populer dan lezatnya, makanan ini menjadi tujuan kuliner pertama bagi wisatawan yang bertandang ke Surabaya.

2. Sate Klopo

https://www.instagram.com/p/BPROG-WDSh3/?hl=en

Klopo berarti kelapa. Tapi jangan salah artikan sate klopo adalah sate yang dibuat dari kelapa yang ditusuk-tusuk ya. Sate Klopo justru berisi jeroan dan lemak sapi. Dan klopo atau kelapa digunakan sebagai lumuran saat sebelum dibakar. Kelapa yang dipakai untuk lumuran adalah kelapa yang telah diparut dan dicampur dengan bumbu. Menikmati sate klopo biasanya dilengkapi dengan bumbu kacang dan serundeng.

3. Semanggi Surabaya

https://www.instagram.com/p/BPRqY1njhqL/?hl=en

Ini dia makanan khas surabaya yang sulit ditemukan di luar kota Surabaya. Makanan ini terlihat seperti pecel. Hanya saja sayuran utama pada makanan ini adalah daun semanggi. Daun semanggi cukup dikukus sebelum nantinya ditambah dengan kangkung, uli, kecambah, dan disiram dengan menggunakan saus kacang. Kerupuk pun tak lupa sebagai pelengkap makanan ini. Makanan ini biasanya disajikan menggunakan daun pisang yang dipincuk dan kerupuk digunakan sebagai pengganti sendok. Makanan unik dengan cara makan yang unik juga bukan.

4. Lontong Balap

https://www.instagram.com/p/BPfEr3VAVPP/?hl=en

Dari namanya saja, sudah pasti bahannya dari lontong. Lontong balap adalah perpaduan lontong, tauge, tahu gorengm lentho, bawang goreng, kecap dan sambal. Makanan ini dinamakan lontong balap karena dahulu pedagang lontong ini bergantian dalam memakai peralatan, dan karena ingin cepat selesai maka dinamakan “balapan.

5. Rawon

https://www.instagram.com/p/BPhsmValAO_/?hl=en

Rawon adalah salah satu makanan khas Surabaya. Makanan ini serupa seperti soto namun berkuah hitam pekat. Warna hitam rawon berasal dari salah satu bumbu yang bernama kluwak. Bahan yang digunakan dalam rawon adalah daging sapi, terkadang juga dicampur dengan kikil atau jeroan.

6. Tahu Tek

https://www.instagram.com/p/BPcp7wKD1ZO/?hl=en

Makanan khas Surabaya ini pasti menarik siapapun baik yang membelinya atau sekedar lewat di depannya.Bagaimana tidak? Walaupun tidak sedang mempersiapkan pesanan, tapi sang pedagang tetap saja terus membunyikan gunting pemotong lontong dan bahan lainnya. Makanan ini terdiri dari tahu goreng setengah matang, lontong, kentang goreng, tauge, acar, dan tak lupa siraman bumbu serta kerupuk udang.

7. Soto Ayam Lamongan

https://www.instagram.com/p/BPHOqDAjJUj/?hl=en

Hampir di setiap daerah mempunyai resep soto khas masing-masing, tak terkecuali di Surabaya. Sebenarnya lebih dikenal dengan soto lamongan. Akan tetapi makanan ini pun telah menjadi makanan khas Surabaya. Berbeda dengan soto di Jogja atau Jawa Tengah yang berkuah bening, soto lamongan ini menggunakan campuran santan untuk kuahnya. Santan ini membuat rasa soto semakin gurih. Soto lamongan ini terdiri dari nasi putih, suwiran ayam, soun, seledri, telor rebus, taogem kol, tomat, dan taburan koya.

8. Tahu Campur

https://www.instagram.com/p/BPfmtzuAM9U/?hl=en

Selain tahu tek, olahan tahu lainnya adalah tahu campur. Makanan khas Surabaya ini berisi lontong, tahu, daging sapi, kikil, lentho, tauge, mie kuning, dan telor. Campuran bumbu petis dalam kuah kaldu menambah rasa gurih kuah ini. Dijamin Anda akan ketagihan untuk selalu memakannya saat mampir di Surabaya.

9. Nasi Cumi

https://www.instagram.com/p/BKdOHCnDWTl/?hl=en

Anda ingin variasi menu di Surabaya? Apakah Anda penyuka seafood? Jika ya maka makanan khas ini menjadi pilihan yang tepat. Kekhasan makanan ini salah satunya terletak pada cumi yang dimasak beserta dengan tintanya. Nasi cumi tidak hanya berisi cumi masak tinta saja, tetapi juga berisi tahu masak bumbu bali, mie,peyek udangm empal dan jeroan.

10. Nasi Krawu

https://www.instagram.com/p/BPCu1y5gWLH/?hl=en

Krawu dalam bahasa Jawa diartikan sebagai campur. Nasi Krawu ini sebenarnya asli dari Gresik, akan tetapi kelezatannya sangat terkenal di Surabaya. Makanan khas Surabaya ini terdiri dari nasi putih, semur daging, jeoran sapi, serundeng dan sambal terasi. Nasi krawu lebih sering dipilih sebagai santapan sarapan.

Melakukan kunjungan wisata tak lengkap tanpa melakukan wisata kuliner. Surabaya merupakan tempat yang tepat untuk melakukan kedua hal ini. Makanan yang merakyat tetapi rasanya juara. Sekian info tentang makanan khas Surabaya terbaik dan wajib dicoba. Semoga bermanfaat bagi para pembaca.

Selamat berwisata kuliner!

Loading...